Beberapa
minggu lalu kelebihan banyak waktu, saking banyak lebihnya sampai-sampai
bingung musti ngapain. Alhasil saya cari drama korea terbaru dan taraaaaaaa
dapat deh.
Sebenarnya
ada beberapa drama yang lagi saya tonton sekarang seperti women with a suitcase
yang menceritakan kehidupan seorang paralegal yang akhirnya menjadi pengacara ,
tapi berhubung drama tersebut on going jadi sambil nungguin dramanya tayang
episode selanjutnya terpaksa deh cari drama baru.
Akhirnya
pilihan drama terbaru jatuh pada judul drama Romantic Doctor Teacher Kim,
secara pribadi saya sangat tertarik dengan drama yang berkaitan dengan
kedokteran. Seperti menguji adrenalin, maklum saya orangnya ngeri-ngeri berani
gitu, apalagi yang berkaitan dengan bedah –bedah manusia gitu.
Nah…..jadi
lupa sama dramanya, maafin jadi curhat
Romantic
Doctor, Teacher Kim adalah drama korea
tahun 2016 yang bergenre Melodrama, Medical, Romance. Tayang di channel
SBS sebanyak 20 episode, perdana pada tanggal 07 November 2016 di channel SBS.
tayang setiap hari senin dan selasa pukul 22:00 (KST) setiap minggunya